Polres Trenggalek Lakukan Rekayasa Lalu Lintas Tanggapi Banjiir

Trenggalek – Sebagai bentuk penanganan banjir yang terjadi di beberapa titik di Kabuptaten Trenggalek yang di akibatkan sungai ngasinan meluap Kepolisian Resor Trenggalek melakukan Rekayasa Lalu Lintas.

Banjir yang terjadi pada  minggu sekitar pukul 02.00 dini hari menyebabkan Jalan Soekarno – Hatta di penuhi genangan air hingga memasuki permukimanan warga di Kelurahan  Kelutan , Sambirejo , Tamanan .

Kasatlantas Polres Trenggalek AKP Agus Pyaritno, S.H . mengatakan untuk sementara waktu arus lalu lintas menuju kota kita alihkan sampai kondisi membaik.

Untuk pengendara yang datang dari arah Ponorogo menuju Tulungagung, kami arahkan melalui simpang tiga Nglonsor menuju simpang empat Karangan, lalu belok kiri ke arah Tulungagung.

Selain itu, rute alternatif yang dapat dilalui adalah jalur Ngampon – Bendorejo, melalui simpang empat Bendorejo, belok kanan menuju prapatan Nirwana, lalu melewati simpang tiga Pos PM dan belok kanan menuju Ponorogo.

Bagi kendaraan bermuatan berat untuk sementara waktu untuk tidak melintas diwilayah Kabupaten Trenggalek, Imbuh AKP Agus.

Kami  menerjunkan  beberapa petugas  di perempatan Bendorejo dan jalur sekitarnya untuk mengatur arus lalu lintas dan memberikan pengingat kepada pengendara agar lebih berhati-hati serta waspada.

 

Komentar