Jembatan Penghubung Munjungan Panggul Ambrol Di Hantam Longsor

Munjungan – wilayah Kecamatan Munjungan Dusun Ngledok Desa Sobo diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga tinggi, memicu terjadinya tanah longsor di area tersebut.

Sekitar pukul 03.00 WIB pada Selasa, 21 Januari 2025, tanah longsor menghantam jalur utama penghubung Munjungan-Panggul.

Tepatnya di RT 13 RW 03, yang merupakan tanah milik Bapak Mukiyat.

Akibat longsoran tersebut, sayap jembatan yang berada di kawasan tersebut ambrol dengan ketinggian mencapai 10 meter dan panjang 5 meter.

Longsor ini mengakibatkan kerusakan yang cukup signifikan.

Meskipun begitu, pihak desa setempat mengonfirmasi bahwa jalan tersebut masih dapat dilalui oleh kendaraan roda dua maupun roda empat, asalkan tidak membawa muatan berat.

Pemerintah setempat dan pihak terkait mengimbau masyarakat untuk selalu berhati-hati saat melintas, terutama mengingat potensi bahaya tanah yang labil.

Jalan ini tetap dapat diakses, namun pengendara diingatkan untuk mengutamakan keselamatan dan menghindari perjalanan jika tidak mendesak.

Kondisi tersebut juga mengingatkan warga akan pentingnya kewaspadaan terhadap bencana alam yang bisa datang sewaktu-waktu.

Dengan situasi ini, warga dihimbau untuk selalu memperbarui informasi cuaca dan mempersiapkan diri menghadapi kemungkinan bencana alam lebih lanjut.

Semoga kerjasama antara masyarakat dan pihak berwenang dapat mengurangi dampak dari bencana alam yang terjadi.