Trenggalek – Memasuki musim penghujan, Kabupaten Trenggalek kerap dilanda bencana alam berupa tanah longsor.
Wilayah pegunungan menjadi fokus perhatian utama Pemerintah Kabupaten Trenggalek untuk mengantisipasi kejadian tersebut.
Telah terjadi bencana tanah longsor yang menimpa rumah milik Bapak Tofa di Dusun Krajan, RT 2 RW 1, Desa Salamwates, Kecamatan Dongko.
Peristiwa tersebut terjadi pada hari Kamis, 21 November 2024, sekitar pukul 14.30 WIB.
Tanah longsor terjadi lantaran sebelumnya pada pukul 13.30 di desa salamwates diguyur hujan dengan intensitas tinggi yang tak kunjung reda.
Mendengar insiden tersebut pemerintah desa salamwates beserta TNI POLRI dengan cepat meninjau langsung di tempat kejadian guna mengevakuasi.
Sesampainya di lokasi pemerintah desa salamwates beserta TNI POLRI serta masyarakat sekitar bekerjasama membersihkan material material longsor yang menimpa rumah bapak tofa itu.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam Insiden tersebut namun hanya saja mengalami kerugian sebesar RP 5 juta,lantaran tembok rumah korban hancur.
Pemerintah desa salamwates menghimbau kepada seluruh masyarakat agar lebih berhati hati terutama di daerah pegunungan agar tidak terulang lagi kejadian serupa
Komentar