Pria Asal Margo Kecamatan Watulimo Nekad Gantung Diri Di Pohon Jati, Ini Penyebabnya

WATULIMO – Kejadian tragis gantung diri kembali terjadi di wilayah Kecamatan Watulimo Trenggalek, diduga memiliki sakit yang tidak kunjung sembuh seorang warga nekad bunuh diri

Suyatno (59) Warga Dusun Margo, Desa Margomulyo, Kecamatan Watulimo ditemukan bunuh diri dengan cara gantung diri pada sebuah kayu.Rabu (29/12/2021).

Kapolsek Watulimo, AKP Suyono mengatakan Korban pertama kali ditemukan sekitar pukul 10.30 WIB.

“Korban ditemukan oleh warga menggantung di pohon jati di tegalan (kebun),” terangnya.

Dikatakan lebih lanjut, sebelum ditemukan menggantung, korban malamnya masih tidur dengan keluarga.

“Sebelum subuh korban bangun dan istrinya mengira ke masjid,” jelasnya.

Namun setelah subuh ditunggu tidak pulang pulang, hingga kemudian keluarga dan warga melakukan pencarian.

“Akhirnya ditemukan sudah dalam kondisi gantung diri di pohon dengan posisi leher terjerat tali di sebuah kebun,” ujarnya.

Peristiwa gantung diri di Watulimo ini akhirnya di laporkan ke pihak kepolisian dan selanjutnya di lakukan olah tempat Kejadian perkara.

“Dari visum luar tidak ditemukan tanda tanda kekerasan pada tubuh korban,” ujar AKP Suyono.

Diduga korban nekad mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri karena memiliki riwayat penyakit katarak yang tidak sembuh sembuh.

Selanjutnya jasad korban di bawa pulang dan diserahkan kepada keluarga untuk dilakukan pemakaman.

Informasi dalam artikel ini tidak ditujukan untuk menginspirasi kepada siapapun untuk melakukan tindakan serupa. Bagi Anda pembaca yang merasakan gejala depresi dengan kecenderungan berupa pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan persoalan Anda ke pihak-pihak yang dapat membantu seperti psikolog, psikiater, ataupun klinik kesehatan mental.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *